oleh

Sudah Satu Tahun Roboh, Bangunan SDN Taruma Negara Belum Kunjung Diperbaiki

PANTURA-SUBANG, (PERAKNEW).Bangunan SDN Taruma Negara yang terletak di Desa Sukatani, Kecamatan Compreng, Kabupaten Subang telah lama rusak dan ambruk parah, tepatnya sejak Bulan Maret 2019.

Pasalnya, penyebab dari ambruknya bangunan yang ditempati belajar siswa kelas 5 dan 6 ini, diakibatkan oleh bencana angin kencang, beruntung tidak ada korban jiwa. Namun, seluruh bagian atas sekolah hancur berantakan. Akibat dari kejadian ini, SDN Taruma Negara menjadi kekurangan Ruang Kelas Belajar (RKB).

Betapa tidak, SDN Taruma Negara hanya memiliki 5 RKB, sebab satu ruangan dipakai untuk kantor guru, sehingga dengan terpaksa, untuk kelas 4, 5 dan 6 menunggu giliran kelas 1,2 dan 3 selesai jadwal belajar setiap harinya.

Kondisi memprihatinkan ini membuat Kepala Sekolah SDN Taruma Negara, H. Rakiman, S.Pd.M.M.Pd., angkat bicara, “Dari pihak BPBD pernah ada yang datang dan Kades Sukatani juga pernah melihat bangunan yang roboh ini, namun sampai saat ini belum ada tanda-tanda diperbaiki sudah satu tahun, katanya sih Pemda Subang akan memperbaiki tahun ini, ya mudah-mudahan terlaksana,” ungkapnya kepada Perak, Kamis,11 Juni 2020.

Disampaikan Rakiman, bahwa pihaknya berharap pemerintah segera membangun kembali RKB di sekolahnya tersebut, sebelum anak sekolah mulai masuk belajar normal.

Mengingat, “Bahwa SDN Taruma Negara ini dibangun pada tahun 1982 dan telah beroperasi mulai tahun 1986 dan banyak menghasilkan siswa-siswi alumninya bersekolah ke perguruan tinggi hingga jadi sarjana. Kini SDN Taruma Negara mempunyai anak didik sejumlah 72 murid, 3 orang guru PNS dan 4 orang guru Sukwan,” menurut keterangan Wawan, salah seorang guru yang berada saat Perak mendatangi sekolah dimaksud. (Atang S)

Berita Lainnya