oleh

Irda Subang Gelar Audit DD/ADD TA 2019 Sekecamatan Sukasari

-SUBANG-1,149 views

SUKASARI-SUBANG, (PERAKNEW).- Inspektorat Daerah (Irda) Subang gelar audit reguler Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun Anggaran (TA) 2019 Se-Kecamatan Sukasari, di aula Kantor Desa Sukasari, Senin (19/10/2020).

Audit dihadiri oleh Camat Sukasari dan seluruh kades Sekecamatan Sukasari.

Selanjutnya, Irda juga turun langsung ke lapangan untuk cek pekerjaan fisik yang dibiaya DD, dalam dua desa selama satu hari.

Menurut Kepala Seksi Pemerintahan (Kadipem) Kec. Sukasari, Anwar Handoko menjelaskan, “Hari ini sampai dengan seminggu kedepan akan ada audit khusus dana desa dan alokasi dana desa se-Kecamatan Sukasari TA 2019. Cuma hari ini pembukaan, dijadwal per satu hari dua desa itu sekaligus dengan pemeriksaan fisik di lapangan, karena untuk admin SPJ semua desa masuk ke kecamatan, kemudian diserahkan kepada Irda Subang,” tuturnya.

Lanjut Anwar menjelaskan, “Nanti kita tunggu tim audit ini, seminggu kemudian tim Irda akan memberikan Expos, nanti apa saja temuan kekurangannya kalau dilapangan sesuai tim evaluasi kecamatan yang dipimpin pak Sekmat, kalau masalah fisik tidak ada masalah, mungkin administrasi sekarang, waktu itu juga banyak kekurangan dalam arti kelengkapan salah satunya yang harus pakai materai gak pake materai,” paparnya.

Masih kata Anwar, “Kalau ada temuan/kejanggalan, nanti ditegur oleh Irda dan biasanya dikasih batas waktu satu bulan untuk diselesaikan,” pungkasnya.

Hal itu dibenarkan oleh Camat Sukasari, Bambang saat diwawancarai Perak, bahwa hari ini pembukaan audit se-Kecamatan Sukasari DD/ADD. Selanjutnya akan cek fisik ke lapangan, sehari dua desa. (Hendra G)

Berita Lainnya