oleh

H Sutrisno Gelar Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Roemah Perdjoeangan Subang

PERAKNEW.com – Anggota MPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dr. H. Sutrisno, S.E.,M.Si., gelar sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Roemah Perdjoeangan Desa Rawameneng Kecamatan Blanakan Kabupaten Subang pada hari Rabu tanggal 19 Juni Tahun 2024.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Anggota DPRD Subang dari Fraksi PDI Perjuangan H. Adik LF Solihin, Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Subang, H. Oing Abdulrohim Tokoh Masyarakat (Tomas), Tokoh Agama (Toga) para Ketua PAC wilayah Pantura dan masyarakat sekitar sebagai peserta.

Dalam Sambutannya H Adik LF Solihin Anggota DPRD Kabupaten Subang Fraksi PDI Perjuangan sangat mengapresiasi sekali atas kegiatan sosialisasi empat pilar kebangsaan yang dilaksanakan oleh MPR RI itu, “Kami sangat mendukung sekali apa yang disampaikan oleh Pak H. Sutrisno ini. Nilai-nilai dalam Empat Pilar MPR memang terbukti selama ini mampu menjaga eksistensi bangsa kita,” ucapnya.

Baca Juga : Persiapan Milangkala Kec. Ciasem Ke-56, Camat Ciasem Adakan Minggon dengan Forkopimcam Ciasem

Sementara Itu, Dalam paparannya, Anggota MPR-RI Dr. H. Sutrisno, S.E.,M.Si., mengungkapkan bahwa nilai-nilai yang ada dalam Empat Pilar MPR yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, dalam memperkuat eksistensi bangsa yang sangat beragam yang bernama negara Indonesia.

“Empat pilar kebangsaan ini penting dipahami dan ditanamkan pada generasi bangsa Indonesia. Karena, banyak kepentingan bangsa lain terhadap Indonesia di era globalisasi yang dapat melunturkan pemahaman kebangsaan kita,” tutur Dr. H. Sutrisno.

Usai menggelar Sosialisasi tersebut, H Sutrisno Kepada Awak Media mengungkapkan bahwa tujuan Sosialisasi 4 Pilar ini sebagai landasan Dasar dalam menjalankan kehidupan lebih cenderung ke sosial, budaya dan Politik.

Baca Juga : Hari Raya Idul Adha 1445 H, Kombes Pol H Dedi Junaedi Bagikan Daging Kurban ke Masyarakat

Di Akhir Sosialisasi itu, H Sutrisno dan Anggota DPRD Kabupaten Subang Fraksi PDI Perjuangan Memberikan Sertifikat Sosialisasi 4 Pilar MPR RI kepada para peserta yang hadir. (Hendra/Galang)

Berita Lainnya