oleh

Bupati Lamtim Resmi Lantik Kades PAW Desa Margototo

PERAKNEW.com – Bupati Lampung Timur (Lamtim), M Dawam Rahardjo melantik Kepala Desa Penggantian Antar Waktu (PAW) Desa Margototo, Kecamatan Metro Kibang, Kab. Lamtim, pada Hari Rabu, 18 September 2024.

Pelantikan yang berlangsung di Balai Desa Margototo ini dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, Forkopimcam, tokoh masyarakat, serta warga setempat.

Bupati Dawam Rahardjo menekankan pentingnya peran kepala desa dalam menjaga keutuhan masyarakat dan mendorong kemajuan desa.

Menurutnya, seorang kepala desa harus mampu menjadi pemimpin yang bijaksana, transparan, dan mengutamakan kepentingan bersama, “Kepala desa adalah ujung tombak pemerintahan di tingkat desa. Peran ini sangat penting dalam membangun harmoni dan kemajuan di masyarakat,” ujar Bupati Dawam.

Baca Juga : Bupati Dawam Resmikan Jembatan Penghubung Desa Sidodadi dan Giriklopomulyo

Dawam berharap Kepala Desa Margototo yang baru dilantik ini dapat mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab, serta mampu membawa Desa Margototo menjadi desa yang lebih maju dan sejahtera.

Dawam juga mengingatkan, bahwa pergantian kepala desa bukan hanya sebuah seremonial, tetapi juga momentum bagi warga desa untuk memperkuat komitmen bersama dalam pembangunan desa, “Pelantikan ini bukan sekedar acara seremonial, tetapi sebuah awal baru bagi Desa Margototo. Saya berharap seluruh elemen masyarakat dapat bersatu dan mendukung kepala desa yang baru, agar kita bisa membangun desa ini secara kolektif. Persatuan dan kerjasama adalah kunci utama untuk mencapai kesejahteraan bersama,” tambahnya.

Bupati Dawam juga mengingatkan agar kepala desa yang baru dapat menjaga transparansi dalam pengelolaan dana desa dan program-program pembangunan, “Saya minta kepada Kepala Desa Margototo untuk selalu mengutamakan transparansi dalam setiap kegiatan yang melibatkan anggaran desa. Pastikan bahwa semua program yang dijalankan sesuai dengan aturan dan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat,” katanya.

Baca Juga : Panwascam Purwadadi Gelar Rapat Koordinasi Pengawasan Pemilu Tahun 2024

Acara pelantikan ini berlangsung dengan lancar dan diakhiri dengan doa bersama serta ucapan selamat dari warga kepada Kepala Desa yang baru dilantik. (Wanda)

Berita Lainnya