oleh

FMP Indramayu, Dukung Kejari Indramayu Memberantas Dugaan Korupsi Proyek

INDRAMAYU, (PERAKNEWS),- Forum Masyarakat Peduli (FMP) Jawa Barat cabang Kabupaten Indramayu mendukung sepenuhnya Kejaksaan Negeri Indramayu, untuk mengusut tuntas kasus dugaan tindak pidana Korupsi kususnya dugaan Proyek rigid jalan desa Karanganyar kecamatan pasekan, Kabupaten Indramayu anggaran tahun 2021 yang diduga dikerjakan asal jadi tidak sesuai Aturan .

Ketua FMP Jabar cabang Indramayu, Tarsono mengatakan, kami sepenuhnya mendukung Kejari Indramayu untuk mengusut tuntas dugaan tindak pidana Korupsi di wilayah hukum kabupaten Indramayu ini.

“Saya mendukung penuh Keseriusan Kejari Indramayu tuntaskan dugaan kasus Korupsi, ini merupakan tugas mulia yang patut diberikan diapreasi dan dukungan karena Kejari telah menunjukan kinerjanya dengan baik sesuai sumpah jabatan yang di emban nya, meski kasus ini belum rampung namun pihak kejaksaan telah membuktikan bahwa kasus yang telah kami layangkan ditindaklanjuti” Ujarnya.

Dia juga mengatakan bahwa dugaan kasus  yang ia laporkan lagi ditindaklajuti kejari Indramayu.”kami sudah kordinasi dan pempertanyakan kasus tersebut kepada pihak kejaksaan dan kata  Kasubsi B Intel Kejaksaan Negeri ( Kejari) Kabupaten Indramayu, Ivan Day Iswandi, Terkait laporan kami sedang menunggu untuk pemeriksaan lapangan melibatkan ahli fisik jalan dan kami mohon dukungan” Ujarnya.

Salut kita melihat kinerja Kejari Indramayu memberantas Korupsi tanpa tebang pilih. “Untuk membantu tugas mulia Kejari Indramayu kami akan terus berkordinasi dan mengawal terus tahapan proses hukum dugaan kasus korupsi yang kita laporkan” Tegas ketua FMP Jabar cabang Indramayu. (Saptono/Waryanto)

Berita Lainnya