PERAKNEW.com – Komisi Pemiliham Umum (KPU) Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 bersama sejumlah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompida) Kabupaten Polman untuk memperbaiki Pilkada lebih berintegritas dan berkualitas.
Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor KPU Kabupaten Polman, Lantai 2 di Kelurahan Pekkabatan, Kecamatan Polewali, Kabupaten Polman, pada Jum’at, 28 Februari 2025.
Dalam kesempatan itu, Sekretaris Bawaslu Polman, Syariat Tajuddin mengharapkan Pilkada Kabupaten Polman yang nihil gugatan ke Mahkamah Konstitusi, perlu dirayakan sebagai kesyukuran kepada tuhan yang maha esa, Berakhirnya Pilkada dengan aman, tidak lepas dari peran seluruh warga Kabupaten Polman, untuk mewujudkan iklim demokrasi yang sehat.
Selanjutnya, kedepan diusulkan melakukan Riset tentang Pilkada, yang nantinya akan menjadi evaluasi Pilkada ditengah efesiensi anggaran kepada semua lembaga negara, “Sebagai bahan evaluasi Pilkada, sebaiknya diadakan Riset Pilkada. Untuk nanti mengeluarkan kebijakan Pilkada lebih baik lagi,” ujarnya.
Ketua KPU Kabupaten Polman, Nurjannah Waris membeberkan, bahwa segela masukan yang disampaikan dari pihak pemerintah daerah, lembaga negara dan jurnalis dan Akan ditampung untuk disampaikan ke Rakor Evaluasi Pilkada tingkat Provinsi Sulawesi Barat, KPU Provinsi Sulawesi Barat. Sehingga bahan nantinya akan disampaikan ke KPU Pusat, demi wujudkan Pilkada serentak lebih baik lagi, “Semua masukan yang disampaikan semua pihak, kami sampaikan di KPU Provinsi Sulawesi Barat, dengan harapan Pilkada mendatang semakin lebih baik,” katanya.
Baca Juga : Teh Amey Dampingi Kliennya Lapor Dugaan Pemalsuan Tandatangan Di Polres Purwakarta
Acara tersebut ditutup dengan penyerahan piagam penghargaan. (Sbr)