oleh

Wali Kota Cimahi Resmikan Pembangunan RKB TK Negeri

CIMAHI, (PERAKNEW).- Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) memiliki peran penting sebagai jembatan untuk memasuki jenjang pendidikan selanjutnya di lembaga pendidikan formal pada tingkatan yang lebih tinggi.

Untuk itulah, pendidikan anak usia dini menjadi bagian penting dan tak terpisahkan dalam pelaksanaan program pembangunan sumber daya manusia.

Demikian disampaikan Wali Kota Cimahi, Ajay Muhammad Priatna, saat meresmikan Pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) dan Jamban pada Satuan Pendidikan Taman Kanak-Kanak (TK) Negeri Pembina Kota Cimahi, bertempat di Kampung Kihapit Jl. Kerkhof No. 323 RT.02/RW.09, Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, belum lama ini.

Menurut Ajay M Priatna, sarana dan prasarana yang baik di sekolah bisa mendukung kegiatan belajar mengajar dengan baik. Dengan pembangunan ruang kelas baru dan jamban di TK Negeri Cimahi diharapkan akan meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Cimahi.

Baca Juga: Pemkot Cimahi Data Tower Untuk Pengawasan Pengendalian

Kepala TK Negeri Pembina Cimahi Oneng Rosanah menyebutkan, selain dibangun dua Ruang Kelas Baru juga ada pembangunan jamban di lokasi TK yang anggarannya  berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) 2020. Pembangunan RKB dan Jamban ini untuk mendukung kegiatan pendidikan anak usia dini di Kota Cimahi.

Dikatakan Oneng, selain ada penambahan RKB juga dilakukan usaha agar minat masyarakat sekitar untuk menjadi siswa di TK Negeri Cimahi tersebut, sehingga ruang kelas yang ada tidak menjadi kosong tanpa murid, “Kita akan meningkatkan minat warga sekitar agar bisa menjadi siswa disini,” sebutnya.

Selain itu, kata Oneng usaha pemeliharaan juga akan terus dilakukan sehingga keberadaan sarana di TK Negeri Cimahi ini akan tetap terpelihara dengan baik dalam mendukung peningkatan sumber daya manusia khususnya anak usia dini.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan Kota Cimahi Hardjono mengatakan, pembangunan yang dilaksanakan di TK negeri Cimahi ini merupakan salah  satu implementasi  dari 21 program prioritas Wali Kota Cimahi Ajay M Priatna, dengan melakukan peningkatan sarana dan penambahan insentif bagi para guru TK atau PAUD, “Tahun depan kita rencanakan di dua lokasi,” katanya. (Harold)