oleh

Wako Lubuklinggau Wujudkan Pembangunan Bendungan Wisata Watervang

PERAKNEW.com – Walikota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), SN Prana Putra Sohe akan melakukan revitalisasi Bendungan Watervang sebagai destinasi wisata.

Menurut Walikota Lubuklinggau, Bendungan Watervang yang dibangun pada zaman Belanda mempunyai potensi wisata alam yang indah, karena memiliki air terjun.

Baca Juga : Polresta Sidoarjo Sukses Amankan 73 Tersangka Narkoba Dari 61 Perkara

Karena menurut Walikota Lubuklinggau, Bendungan Watervang sejak dulu sudah menjadi icon Kota Lubuklinggau dan secara alami menjadi tujuan wisata masyarakat, “Saya meninjau air terjun Watervang yang juga icon Kota Lubuklinggau yang dulu merupakan objek wisata Kota Lubuklinggau sejak puluhan tahun yang lalu,” ujarnya.

Wali Kota Lubuklinggau mengatakan, “Watervang karena ada air terjun yang dibangun pada zaman Belanda, air mengalir yang juga disebut bendungan itu dekat dengan pusat Kota Lubuklinggau,” tuturnya.

Dijelaskan Nanan, Watervang, bendungan air kepemilikannya ada dibawah Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Dirjen Sumberdaya Air Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), “Alhamdulillah kemarin kita bertemu dengan kepala BBWS, kita minta bangunkan wisata Watervang bendungan air,” tutur pria yang kerap dipanggil Nanan ini.

Baca Juga : Bupati dan Wabup Mura Terima Penghargaan Lencana Pancawarsa IV Pada HUT Pramuka ke 61

Nanan menjelaskan, sudah meminta kepada Kepala BBWS untuk membangun jembatan yang representatif di kawasan Watervang. (Haris)

Berita Lainnya