oleh

Angin Puting Beliung Hantam 25 Rumah, Kades Kadawung Harapkan Bantuan Pemda Subang

-RAGAM-1,012 views


PABUARAN-SUBANG, (PERAKNEW).- 25 rumah di Dusun Bakan Pintu RT/RW-26/12, Desa Kadawung, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Subang tepatnya pada Hari Selasa 14 Maret 2017 sekira Pukul 15:30 WIB rusak akibat dihantam oleh bencana alam angin puting beliung.

Satu rumah milik warga Dusun Bakan Pintu bernama, Edi ambruk, empat rumah rusak berat dan enam belas rumah rusak ringan.
“Saya sebagai kepala desa sangat mengharapkan ada bantuan dari Pemda dan dinas terkait, sayapun sudah mengajukan mlalui pihak kecamatan. Adapun besok harinya kami bersama warga dibantu pihak Polsek, Koramil dan Camat Pabuaran melakukan pembersihan puing-puing pasca bencana tersebut,” ungkap Rosman Suganda, Kepala Desa (Kades) Kadawung, Rosman Kamis (16/03/2017) di kantornya.

Sementara itu, diwaktu yang sama, Camat Pabuaran, Drs.Gunawan Haerudin. M.Si. langsung melaporkan ke Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Alam.

“Kepala dinasnya langsung turun untuk melihat lokasi tersebut, hingga saat ini kita masih terus mengumpulkan data rumah-rumah yang terkena bencana itu guna dilaporkan dan diajukan ke kabupaten dan Dinas Social agar mendapat bantuan, setelah ada berita acara hasil musyawarah MUSPIKA, datanya akan kami sampaikan kesana,” jelasnya. Rohman

Berita Lainnya