oleh

Sanggar Danir Komala yang Penuh Prestasi

-SUBANG-1,663 views

Sanggar Danir Komala yang Penuh Prestasi

SUBANG, (PERAKNEW).- Sanggar Danir Komala yang penuh dengan prestasi ini ada di daerah Subang Jawa Barat (Jabar), tepatnya di Dusun Jambeanom, Desa Purwadadi Barat, Kec. Purwadadi Barat, Kab. Subang, terdapat mutiara berkilau yang belum diketahui khalayak ramai, dirumah yang merangkap sebagai tempat untuk melestarikan kebudayaan khas Sunda, yang telah berdiri sejak tahun 2014 ini, sudah menuai berbagai macam prestasi di bidang kesenian.

Sanggar Danir Komala namanya, yang didirikan oleh pasangan Suami Istri (Pasutri) Engkos Kosasih 44 dan Atin 35, yang juga pernah terjun didunia kesenian karawitan, sejak mereka masih belia hingga saat ini mampu melahirkan para seniman handal, yang tidak hanya dinikmati karya seninya didalam, namun juga dimancanegara.

Menurut Engkos Kosasih atau yang biasa disapanya Abah Engkos, kepada Perak mnjelaskan, dirinya sudah mampu memainkan alat musik Suling (alat musik yang terbuat dari bambu), sejak dirinya berusia 5 tahun, tanpa ada yang mengajari, beliau juga sempat bergabung dengan kelompok kesenian Sisingaan, sebelum akhirnya mendirikan Sanggar tersebut.

Sedangkan istrinya yang merupakan penyanyi dangdut, kini telah beralih menjadi seorang Juru Kawih atau Sinden. Keduanya dipertemukan di panggung yang sama pada saat itu, berkat niat yang tulus dan ikhlas untuk melestarikan kebudayaan khas Sunda, seorang pengusaha atau pemborong yang bernama Eko, yang juga tetangga mereka, membantu mendanai segala kebutuhan sanggar, tanpa mengharap timbal balik.

Lanjut Engkos, bakat itupun kini telah diturunkan kepada putri semata wayangnya, yaitu Indah 17, yang masih duduk di bangku kelas 3 SMK, juga telah Berbagai prestasi yang sudah Indah raih, dari mulai Juara Pupuh tingkat Kecamatan, Kabupaten hingga Provinsi, disamping itu tidak hanya Indah, ada juga Enda Combet, anggota Sanggar Danir Komala yang saat ini telah tergabung bersama Group Musik Religi dari Paman Sam Amerika, yang rencananya akan tampil di Negara Amerika, pada bulan Desember mendatang.

Tidak hanya mereka, diantara anggota-anggota sanggar lain juga banyak yang telah menoreh prestasi-prestasi lainnya, diantaranya bidang Pupuh, Karawitan hingga Pencak Silat hingga menjadi Juara 1 Putra tingkat Provinsi Jawa Barat, pada tahun 2016, prestasi-prestasi tersebut tidak lepas dari kerja keras murid-murid, serta keikhlasan gurunya dalam melatih, hingga kini Sanggar Danir Komala telah memiliki banyak anggota yang rutin berlatih menari, karawitan, ngawih dan pencak silat.

Latihan tersebut diadakan setiap hari Jumat, yang dibina langsung oleh Abah Engkos, Selain itu hari-hari yang lain digunakan untuk berlatih sebelum tampil, seperti diacara pernikahan dan kesenian lainnya. Harapannya kedepan, semoga kebudayaan seni khas sunda ini mampu terus dilestarikan oleh para generasi muda dan semoga pemerintah Kab. Subang mampu lebih mengapresiasi kepada para seniman Sunda.

(Hamid)

Berita Lainnya