oleh

Plt. Bupati Buka TMMD Ke-102 Di Cijambe

-Featured, SUBANG-1,550 views

SUBANG, (PERAKNEW). Plt Bupati Subang H. Ating Rusnatim SE menghadiri dan membuka upacara kegiatan acara TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD)ke 102 Tahun 2018 yang bertemakan “Manunggal Membangun Karakter Generasi Milenial”  di lapangan Desa Cirangkong Kecamatan Cijambe. Selasa ( 10/7/18).

Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) diadakan selama 30 Hari dari tanggal 10 Juli – 8 Agustus 2018. Kegiatan TMMD diadakan di desa Cirangkong dan desa Cijambe.

Ating Rusnatim, SE menyampaikan dalam Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ini menunjukan  hasil yang sangat memuaskan dari tahun ke tahunnya, salah satunya dari pembangunan prasarana/sarana fisik dan non fisik juga mendorong perkembangan desa secara umum, pemerintah Kabupaten Subang sangat mendukung program kegiatan ini untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat juga memantapkan wawasan kebangsaan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangga dan bernegara.

Sasaran TTMD ke 102 tahun 2018 ini yaitu diantaranya Sasaran Fisik berupa rehab 10 Unit RUTILAHU, rehab pos kamling 4 Unit dan  Tambahan Pelaburan Rumah Ibadah Sebanyak 4 Unit serta Sasaran Non Fisik ayitu  Gerakan Indonesia Sadar Adminduk ( GISA),  Perbuatan E-KTP,  Akte Kelahiran dan Penyuluhan Bela Negara,  PPBN, KB dan Kesehatan/HIV,  Sadar Hukum,  Tata Tertib,  Bahaya Narkoba.

Ating mengharapkan dalam kegiatan ini dapat membangkitkan motivasi masyarakat untuk meningkatkan kesadaran warga dalam rangka memanfaatkan berbagai potensi dan Sumber daya yang dimiliki masyarakat dan lingkungan serta peran masyarakat untuk senantiasa menjaga dan memelihara sarana yang telah dibangun sehingga dapat dinikmati masyarakat dalam jangka waktu yang lama.

Didamping Kasdam III Siliwangi beserta Muspida Ating menandatangani berita Acara TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 2018 selanjutnya Plt. Bupati Subang memberikan Alat kerja kebersihan secara simbolis dan menyerahkan beasiswa kepada pelajar di Desa Cijambe dan Desa Cirangkong yang berprestasi.

Selama kegiatan upacara TMMD berlangsung menampilkan juga pentas dari polisi cilik dan di tutup dengan aksi terjun payung dari penerjun TNI AU Lanud Surya Dharma.

Kegiatan ini di hadiri oleh Kasdam III Siliwangi, Danrem 063/Sunan Gunung Jati,  Aster/Asrendam III Siliwangi, Sekretaris Daerah  Kabupaten Subang, Dandim 0605 Beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Subang,  Para Dandim Jajaran Korem 063/Sunan Gunung Jati, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat/yang mewakili, Para Asda, Kepala SKPD,  Para Camat dan Kepala Desa, Ketua Persit KCK DIM 0605 Beserta Jajaran nya,  Para Ketua Ormas / OKP, Organisasi Islam,  Linmas Karang Taruna, Mahasiswa KKN UPI dan Mahasiswa HMI, Seluruh peserta upacara. (Adih)