oleh

Petugas Bina Marga Tewas Tersambar Petir

-SUBANG-1,287 views

Berita Subang Tewas Tersambar PetirPetugas Bina Marga Tewas Tersambar Petir

SUBANG, (PERAKNEW).- Hujan deras disertai petir yang mengguyur Kabupaten Subang, Jumat (21/7/2017) menelan korban jiwa.
Seorang petugas Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat, Mulyono, 35, warga Kampung Cimalingping Desa Sindangsari Kecamatan Kasomalang, meninggal dunia akibat disambar petir.
Sedangkan satu korban lainnya, Hayati Fajarini, 37, warga Kampung Sadang Kelurahan Cisereh Kabupaten Purwakarta, menderita luka berat.

Informasi yang dihimpun, peristiwa bermula ketika keduanya sedang berteduh di jongko atau warung Nanas, berlokasi di Jalan Raya Leuweung Tiis Kecamatan Kasomalang, sekitar pukul 14.50 WIB.

Saat itu, kondisi cuaca sedang turun hujan lebat disertai kilatan petir. Tiba-tiba, petir menyambar kedua korban. Mulyono pun langsung terjatuh ke tanah dan meninggal seketika di TKP.
Sedangkan Hayati Fajarini yang berteduh di jongko nanas, yang berjarak sekitar 20 meter dari jongko tempat berteduh Mulyono, mengalami luka berat di bagian kaki dan pinggul.
Kedua korban sempat dibawa ke Puskesmas Jalancagak. Namun, untuk korban luka berat akhirnya dirujuk ke RSUD Subang guna dirawat intensif. Sedangkan korban meninggal dunia, dibawa pihak keluarga untuk dimakamkan di TPU Cimanglingping. Peristiwa ini ditangani Polsek Jalancagak.

(Adih)

Berita Lainnya