oleh

Impian Disusia Tuanya, Minggu 6 Juni Rutilahu Kakek Sudarsono Akan Dibedah

SUBANG, (PERAKNEW).- Dirumah berukuran 5×4 Meter inilah Kakek Sudarsono tinggal bersama anaknya. Rumah yang berada dipusat Kota Subang, beralamat di Kampung, Sukaasih-RT 67/ RW 18, Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Subang yang tak jauh dari Pusat Pemerintahan Daerah (Pemda) Subang juga, kondisinya sangat memprihatinkan.

Kondisi Atap dan Dinding Reod Rutilahu Kakek Sudarsono

Bangunannya sudah lapuk termakan rayap dan dikala hujan turun, genteng yang sudah banyak bergeser ini, mengakibatkan kebocoran disana sini.

Diskusi Persiapan Kerjasam Bedah Rutilahu Kakek Sudarsono

Tak ada kasur empuk, hanya beralaskan meja yang menemani Kakek Sudarsono dikala bermimpi dimalam hari. Diusianya yang menginjak 100 tahun ini, Kakek Sudarsono bermimpi ingin memiliki rumah yang layak untuk dihuni, agar bisa menikmati masa tuanya dengan damai.

Ketua Umum (Ketum) LSM Forum Masyarakat Peduli (FMP), Asep Sumarna Toha berjanji akan membedah dan membangun rumah Kakek Sudarsono tersebut, melalui giat program yang dinamainya, Peduli Bedah dan Bangun Rutilahu yang ke-13, “Kebetulan pak Sudarsono ini calon terpilih sebagai pemilik Rutilahu yang akan dibedah dan dibangun. Insyaalah, pada minggu ini, pada Hari Munggu, tanggal 6 Juni 2021, rumah Kakek Sudarsono akan dibedah dan dibangun,” ujarnya.

Lanjutnya, “Ini merupakan tanggungjawab kita bersama sebagai makhluk sosial, dalam kegiatan ini, kami bekerjasama dengan Kodim Subang dan donatur-donatur lainnya. Maka mohon do’akan kami, supaya kami bisa terus eksis mebantu saudara-saudara kita yang membutuhkan, karena masih banyak yang membutuhkan,” tutupnya. (Hendra)

Berita Lainnya