oleh

FMP Jabar Kerja Bareng Bank Subang Bedah & Bangun Rutilahu ke- 16

SUKASARI-SUBANG, (PERAKNEW).- Forum Masyarakat Peduli (FMP) Jabar Bekerjasama dengan Bank Subang kembali laksanakan Bedah Rumah tidak layak huni (Rutilahu) milik pasangan suami isteri bernama Tarsono dan Sukeni keluarga tidak mampu, di Dusun Sukajaya RT 12, RW 3 Desa Batangsari, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Subang dan Membangunnya kembali hingga menjadi Rumah layak huni (Rulahu) yang ke 16, pada Hari Jum’at, 17 Desember 2021.

Dalam melakukan pembedahan dan membangun Rutilahu tersebut, FMP Jabar juga kerja bareng dengan Pemerintah Desa Batangsari, Ketua RT 12, Rohim, Kepala Dusun Sakajaya, Bandi dan Ketua BPD Batangsari, Cecep beserta warga setempat.

Kepala Desa Batangsari, Tatang dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Ketua Umum FMP, Asep Sumarna Toha beserta jajarannya dan Bank Subang yang telah berkenan membantu membangun Rutilahu milik warganya itu.

Selanjutnya dalam sambutannya, Ketua Umum FMP Jabar, Asep Sumarna Toha yang akrab disapa Abah Betmen ini mengungkapkan, bahwa Giat Bedah Rutilahu dan Bangun Rulahu ini adalah yang ke 16.

Dirinya juga mengucapkan Jazakallah Khoiron khatsiron dan mendoakan semoga menjadi amal ibadah bagi semua pihak yang terlibat dalam kegiatan sosial tersebut.

Abah Betmen juga mengucapkan terimakasih kepada pihak Bank Subang yang telah Intens bekerjasama dengan Lembaganya dalam mewujudkan Rutilahu menjadi Rumah Layak Huni, termasuk juga kepada dr Maxi Owner, Happy Healthy yang juga Kadinkes Subang, Bos Urip Soeprianto, Kabagsos Pemkab Subang, Haji Komir Bastaman dan H Nana Mulyana serta Donatur lainnya. Hendra/ Gaston

Berita Lainnya