oleh

Dua Hari Jelang Pelantikan, Pemdes Manggungsari Kebut Laksanakan Pemilihan BPD

TASIKMALAYA, (PERAKNEW).- Dua hari menjelang peresmian dan pelantikan anggota BPD se-Kabupaten Tasikmalaya yang akan dilaksanakan pada hari Jum’at 25 Januar mendatang di gedung Islamic Center Jl. Raya Bojongkoneng Singaparna, Pemerintah Desa Manggungsari pemilihan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang bertempat di Gor Desa Manggungsari Kecamatan Rajapolah, Rabu (23/01/2019) siang.

Pelaksanaan pemilihan kembali di laksanakan karena ada perubahan anggota BPD karena ada permohonan dari masyarakat RW 005 Kp. Manggungsari.

“Jadi tadinya hanya menambah yaitu, Kampung Cireundeu dan Cimanggung, hanya sesudah selesai menambah (Di tetapkan) ada 1 Kampung yang tidak setuju datang ke kantor desa, makanya di laksanakan serentak. ujar H. U.K. Somantri Kepala Desa di temui di Gor Desa Manggungsari usai pelaksanaan pemilihan anggota BPD.

Berharap dengan adanya pelaksanaan pemilihan kembali anggota BPD tersebut terang H. U.K, lebih maju dan lebih baik bermitranya. Anggota BPD sebayak 7 orang karena yang 2 orang mengundurkan diri dulu padasaat pencalonan Kepala Desa Manggungsari yaitu, Eden dan Edi jadi intinya harus mundur dari BPD sehingga anggota yang kemarin habis masa jabatanya itu PAW.

“Kemaren waktu ada perintah dari Kabupaten harus pemilihan BPD, tadinya tidak musyawarah tiap-tiap RW yang di laksanakan musyawarah tersebut (Dari kampung) yang menundurkan diri dan pemilihan kemarin juga (Dari kampung) yang sudah, tidak ada apa-apa. katanya.

lanjut H. U.K, anggota BPD hasil pemilihan baru ada 4 orang yaitu, pengganti yang PAW (priode kemarin) sebayak 2 orang, 1 orang tidak terpilih lagi dan 1 orang lagi jauh di Jakarta sehingga sekarang tidak hadir makanya di ganti.

“Mekanisme pemilihan dan anggota BPD perwakilan dari tinggkat ke RW an, di Desa Manggungsari sebayak 6 RW sehingga dari ke RW an Kampung Ciinjuk sebayak 2 anggota BPD. pungkasnya. (Fauzi)

Berita Lainnya