DPUP Bangun Sumur Bor, Warga Wongsorejo Kini Bebas Krisis Air Minum
BANYUWANGI-JATIM, (PERAKNEW).– Langkah Guntur Priambodo selaku Kepala Dinas Pekerjaan Umum Pengairan (DPUP) Banyuwangi yang selalu siap memberikan pelayanan terbaiknya guna mewujudkan visi misi yang sudah ada untuk masyarakat dalam hal ini semua program dan kegiatan yang ada. Tidak hanya itu, kegiatan- kegiatannya pun selalu menjadi inspirasi baru untuk masyarakat Banyuwangi.
Bahkan baru- baru ini Kepala DPUP mendapat sanjungan dan ucapan terimakasih dari masyarakat dengan adanya kegiatan pengeboran sumur bor di Desa Karangrejo Utara kecamatan Wongsorejo.
Dengan adanya program Pengeboran sumur bor yang dibiayai APBD berlokasi di salah satu desa di kecamatan Wongsorejo itu membuat masyarakat bangga dan senang, bagaimana tidak yang sebelumnya masyarakat kekurangan air saat ini masyarakat bebas dari kekeringan dan kekurangan air minum.
Menurut keterangan salah satu pekerja sumur bor sebut saja Joko mengatakan,” Kegiatan ini sudah berjalan hampir tiga bulan dan selesai dengan kedalaman 140 meter, selanjutnya saat ini kami tinggal mengerjakan pelebaran saja,” ungkapnya.
Warga setempat mengungkapkan,”Iya mas kami semua bangga dan senang adanya pengeboran ini. Kami berdoa biar cepat selesai dan air agar cepat tersalurkan untuk warga sehingga kami bebas dari kekurangan air mas,” ungkap Domo (nama samara) sumringah.
Sementara itu Imam selaku kepala Desa Wongsorejo memberikan informasi melalui WA-nya mengatakan,”Tanggapan warga Karangrejo Utara sangat baik pak, berterimakasih kepada pemerintah dan Dinas Pengairan Banyuwangi selaku pemberi kegiatan dan program tersebut, karena diwilayahnya sangat membutuhkan air dan mudah- mudahan ini cepat selesai,” ungkapnya, Rabu (18/10).
(Leo)