oleh

Desa Tanjung Inten Wujudkan DD Untuk Infrastruktur dan Ambulans

-LAMPUNG-732 views

Desa Tanjung Inten Wujudkan DD Untuk Infrastruktur dan Ambulans

LAMPUNG TIMUR. (PERAKNEW).- Capaian alokasi dana desa dalam tiga tahun terakhir dinilai berhasil mengubah wajah kawasan perdesaan di Indonesia. Program ini diyakini mampu mempersempit kesenjangan sosial dan ekonomi di Indonesia.

Desa Tanjung Inten, Kecamatan Purbolinggo Kabupaten Lampung Timur contohnya, memanfaatkan Dana Desa (DD) untuk membangun beberapa kegiatan. Dimana sekitar 79 persen anggaran dari dana desa untuk fisik dan sisanya untuk pelatihan pemberdayaan masyarakat.

Ir. Sulaiman selaku Kepala Desa Tanjung Inten menuturkan,”Untuk tahun 2017 ini anggaran dana desa untuk pembangunan infrastruktur dan kami letakan di setiap dusunnya, seperti drainase,TPT dan satu unit mobil Ambulans,” tuturnya, kamis (28/12/2017).

Dikatakannya, saat ini pihaknya juga terus berupaya mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih. “Kita percaya jika niat itu didasari dengan keihklasan pasti keinginan kita akan terkabul,” ujar Sulaiman sapaan akrabnya kepada Perak.

Dirinya berharap, agar seluruh masyarakat turut serta berperan aktif dalam pembangunan. Sebab, tanpa kerja sama yang baik antara pemerintahan dan masyarakat, semua itu sulit terwujud.

“Untuk itu, mari kita sama-sama berpola pikir yang positif agar tumbuh rasa kebersamaan untuk membangun, memelihara dan memiliki desa, sehingga nantinya infrastruktur yang sudah terealisasi bisa dinikmati bersama-sama,” tutupnya. (Wanda)

Berita Lainnya