oleh

65 Pejabat Eselon IV, III Dan II Di Lingkungan Pemkab Subang Dimutasi Dan Dirotasi

-SUBANG-878 views

65 Pejabat Eselon IV, III Dan II Di Lingkungan Pemkab Subang Dimutasi Dan Dirotasi

SUBANG, (PERAKNEW).- sebanyak 65 Pejabat Eselon IV, III dan II di Lingkungan Pemkab Subang Dimutasi dan dirotasiSubang: Sejumlah Pejabat Eselon IV, III dan II di lingkungan Pemkab Subang dilantik Bupati Subang Hj. Imas Aryumningsih, di Pendopo, Selasa (8/8/2017).

   Terkait hal itu Bupati Subang Hj. Imas Aryumningsih menyatakan, rotasi dan mutasi yang baru saja dilantik itu, sesuai dengan kebutuhan organisasi, dan penyegaran dalam menjalankan roda Pemerintahan, yang didukung dengan kinerja yang baik.

   “Pelantikan tersebut, sesuai dengan kebutuhan yang ada, guna penyegaran organisasi Pemerintahan,” ujar Hj. Imas kepada Radio Republik Indonesia di Subang, Selasa (8/8/2017).
Rotasi dan mutasi tersebut, yang dilakukannya kata Imas, di sisa jabatannya menjadi Bupati, yang tinggal 1,4 tahun ini, dirinya ingin meningkatkan pelayanan yang lebih prima kepada masyarakat, salah satunya dengan mencari formasi para Pejabat yang memiliki kinerja yang bagus, sehingga semua target pembangunan di akhir tahun 2018 nanti bisa tercapai 100 persen.

   “Saya perlu para pembantu, yang cukup handal, yang memiliki skill dan kemampuan, yang mumpuni, yang dapat mendukung kinerja Pemerintahan, sehingga semua program pembangunan di akhir masa Jabatan Saya nanti, bisa tercapai sesuai dengan target,” tegasnya.

   Sementara itu dari jumlah Pejabat Eselon IV, III dan II yang di mutasi dan di rotasi, serta dilantik hari ini, sebanyak 65 orang, untuk Pejabat Eselon II, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat H. Komir Bastaman di mutasi menjadi , Asisten Daerah (Asda) II, yang sebelumnya dijabat okeh Besta Besuki, dan Besta Besuki menjadi Kadis PUPR menggantikan posisi Komir Bastaman, kemudian Asda I Asep Sumasna menjadi Kepala Badan Perijinan dan Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu Kabupaten Subang, menggantikan Pejabat Sebelumnya, H. Kusman Yuhana, sedangkan Kusman Yuhana dengan jabatan barunya Asda II, sementara sisanya merupakan Pejabat Eselon IV dan III, yang ikut dilantik hari ini.

(Adih)

Berita Lainnya